Senyum Manis Mbak Desy Mewarnai Bursa Bacabup Hanura

nganjuk
Tiga figur yang mendaftar bacabup Hanura, masing-masing Sutrisno, Mohammad Suryo Alam dan Desy Natalia Widya. Sementara Raditya Haria Yuangga mendaftar bacawabup, 31 Juli 2017 (matakamera.net)
Senin 31 Juli 2017 |
by Panji Lanang Satriadin

matakamera, Nganjuk – Kehadiran sosok wanita selalu memberi suasana segar di berbagai kesempatan. Seperti halnya yang dilakukan Desy Natalia Widya, figur muda asal Desa Banjaranyar, Kecamatan Tanjunganom, saat mendaftar bacabup Nganjuk lewat Partai Hanura, Senin petang 31 Juli 2017.

Mbak Desy, sapaan akrabnya, mendatangi Kantor DPC Hanura Nganjuk sekitar pukul 18.00 WIB. Dia didampingi sang suami yang kompak mengenakan baju serba putih. Desy menjadi pendaftar bacabup ketiga, di hari terakhir masa pendaftaran yang ditentukan panitia. Sepanjang proses pendaftaran, senyum manis tak pernah lepas dari sudut bibir wanita berjilbab ini.

“Jika saya mendapat amanah dari warga Nganjuk, saya siap membangun Nganjuk lebih maju dari sebelumnya,”ujar mantan Kepala Bank Sinarmas Syariah Bali tersebut.

Menurut Desy, selama sepuluh tahun terakhir ini Pemerintah Nganjuk belum menunjukkan kemajuan yang signifikan di segala bidang.

Di hari yang sama, Kantor Hanura Nganjuk juga kedatangan dua pendaftar bacabup. Pertama adalah Sutrisno, Kepala Desa Kemlokolegi, Kecamatan Baron, sekitar pukul 12.30 WIB. Kemudian disusul Mohammad Suryo Alam, anggota DPR RI Dapil VIII Jatim, melalui tim suksesnya sekitar pukul 13.30 WIB.

Di luar itu, Ketua DPC Hanura Nganjuk Raditya Haria Yuangga juga mendaftarkan diri sebagai bacawabup lewat partainya.

Ketua Panitia Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Hanura Nganjuk Edy Santoso menjelaskan, berkas para pendaftara selanjutnya akan diverifikasi, sebelum kemudian diserahkan ke DPD Hanura Jawa Timur dan DPP di Jakarta.

“Semua bakal calon yang sudah mendaftar, tidak sekadar mendapatkan rekom dari partai, melainkan harus berusaha keras, untuk bisa menang pada pilkada mendatang,” tukasnya.(ds/ab/2017)

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System