Fauzi Irwana Serap Aspirasi Masyarakat di Musrenbang Kecamatan Lengkong

Anggota DPRD Nganjuk Fauzi Irwana SE, saat menghadiri Musrenbang bersama masyarakat Kecamatan Lengkong, Selasa 11 Februari 2020 (foto : ist)

Selasa 11 Februari 2020
by Panji Lanang S

matakamera, Nganjuk - Anggota DPRD Kabupaten Nganjuk dari daerah pemilihan (Dapil II) Fauzi Irwana SE, turun langsung menampung aspirasi masyarakat, melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Pendopo Kecamatan Lengkong, Selasa 11 Februari 2020.

Fauzi yang juga Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Nganjuk, hadir bersama tiga wakil rakyat lainnya, dari dapil yang sama.

“Pelaksanaan Musrenbang di kecamatan ini diikuti oleh konstituen dan seluruh kepala desa. Mereka menyampaikan usulan agar bisa ditampung oleh para wakil rakyat,” ucap Fauzi, usai kegiatan Musrenbang di Kecamatan Lengkong.

Ia menambahkan, usulan yang disampaikan ada beberapa hal. Di antaranya, perbaikan jalan Desa Sumbersono, yang kondisinya mengalami kerusakan. Selain itu, juga banyaknya saluran air yang mampet sehingga berdampak banjir saat musim penghujan datang.

“Beberapa usulan sudah kami tampung. Nantinya akan kita bawa ke usulan ke tingkat kabupaten. Mereka kebanyakan berbicara tentang sarana prasarana umum terkait infrastruktur,” jelasnya.

Lebih lanjut Fauzi mengimbau, agar masyarakat tidak bosan untuk menyampaikan usulannya, karena itu sudah sesuai dengan Undang-undang.

“kami istiqomah berjuang dengan keras agar usulan-usulan masyarakat bisa terealisasi. harus konsisten dengan apa yang telah diusulkan,” ucap politisi yang juga menjabat Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Nganjuk tersebut.

Musrenbang itu juga dihadiri forum komunikasi pimpinan kecamatan. Termasuk dari pihak TNI, kepolisian hingga seluruh jajaran pemerintah kecamatan Lengkong.
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System