Sukses Gelar Muscab, PKB Nganjuk Siap Genjot Perolehan Kursi di Pemilu 2024

Para peserta Muscab DPC PKB Nganjuk 2021 berfoto bersama pengurus terpilih, di Graha Gus Dur DPC PKB Nganjuk Ahad 7 Maret 2021
Senin 8 Maret 2021

Ulum Basthomi Ketua PKB Nganjuk Terpilih 2021-2026 

matakamera, Nganjuk – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Nganjuk sukses menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) yang digelar pada Ahad, 7 Maret 2021. Dalam agenda yang digelar di Graha Gus Dur DPC PKB Nganjuk tersebut, H. Ulum Basthomi terpilih kembali memimpin DPC PKB Nganjuk untuk periode 2021-2026. 

Usai terpilih Ulum Basthomi mengatakan, pelaksanaan muscab kali ini berlangsung secara serentak, oleh DPC PKB di seluruh Jawa Timur. Acara dibuka langsung oleh Ketua Umum PKB, A. Muhaimin Iskandar didampingi Ketua DPW PKB Jatim A. Halim Iskandar secara virtual. 

Menurut Ulum, rangkaian muscab sudah berjalan sejak beberapa bulan lalu. Berdasarkan peraturan partai hasil muktamar di Bali, DPP PKB meminta setiap DPC mengisi formulir evaluasi kinerja selama lima tahun ke belakang. Khususnya bagi para pengurus inti partai. 

Pengurus inti itu adalah ketua dan sekretaris syuro DPC. Serta ketua, sekretaris dan bendahara tanfidz DPC. Kemudian DPP menerjunkan tim faktual. Tim tersebut menilai langsung apakah isian formulir sesuai kondisi di lapangan.

“Termasuk berkoordinasi dengan PCNU maupun kiai. Apakah jalinan komunikasi PKB dengan tokoh tersebut baik. Hasil penilaian menjadi pertimbangan, apakah kinerja DPC dianggap baik atau tidak,” ujar Ulum pada acara di Graha Gus Dur DPC PKB Nganjuk itu. 

Berpijak dari tahapan-tahapan itulah, Ulum kembali ditunjuk sebagai Ketua Dewan Tanfidz DPC PKB Nganjuk. Ia didampingi Isom Abdurohim, SH sebagai Sekretaris dan Bashori, S.Sos sebagai Bendahara.

Selain itu, juga ditetapkan dalam komposisi pengurus DPC PKB Nganjuk periode 2021-2026, antara lain KH. Asrori Arif sebagai Ketua Dewan Syuro, dan K. Syamsul Mustofa sebagai Sekretaris Dewan Syuro.

Tampak hadir pada muscab itu Muchammad Solichul Umam selaku perwakilan DPP PKB yang membacakan surat keputusan (SK) sekaligus mengukuhkan pengurus DPC PKB Nganjuk periode 2021-2026.

Dengan suksesnya penyelenggaraan Muscab DPC PKB Nganjuk 2021 ini, Ulum pun mengaku akan langsung bekerja keras untuk menggenjot perolehan kursi di pemilihan umum legislatif 2024 mendatang. 

“Kami targetkan pileg (pemilihan legislatif, Red) 2024 meraih 14 kursi DPRD. Naik lima kursi dari pileg 2019. Kami juga akan mengusung kader sendiri untuk pilkada,” lanjut pria yang juga Wakil Ketua DPRD Nganjuk ini.

Sementara itu, M. Ali Anwar selaku ketua pengarah panitia muscab mengaku bersyukur karena pelaksanaan acara berlangsung lancar dan sukses. Ia juga memastikan bahwa seluruh rangkaian acara tetap dijalankan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahanCovid-19 secara ketat. “Alhamdulillah lancar. Seluruh peserta muscab juga tertib mencuci tangan, bermasker dan menjaga jarak,” tukas Ali.

Reporter : Panji Lanang Satriadin

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System