Sisir Anak-Anak hingga Lansia Nganjuk, BIN Gelar Vaksinasi di Tiga Lokasi

Vaksinasi Covid-19 yang digelar Binda Jatim salah satunya menyasar anak-anak usia 6-11 tahun di MIN Kampungbaru, Tanjunganom, Kamis (13/1/2022)
Kamis 13 Januari 2022

matakamera, Nganjuk - Badan Intelejen Negara Daerah (Binda) Jatim bekerjasama dengan Polkes TNI di Kabupaten Nganjuk terus melaksanakan percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Nganjuk.


Yang terbaru pada Kamis (13/1/2022) Binda Jatim menggelar vaksinasi massal di tiga titik lokasi sekaligus, dengan sasaran peserta anak-anak usia 6-11 tahun, dewasa hingga lansia.

Ketiga lokasi tersebut masing-masing di Kantor Desa Betet, Kecamatan Ngronggot, lalu di Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Mubtadi'in Krempyang, Kecamatan Tanjunganom, dan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Kampungbaru, Kecamatan Tanjunganom.

Pantauan di salah satu lokasi, yakni di Kantor Desa Betet, Kecamatan Ngronggot, vaksinasi diikuti oleh sekitar 100 peserta dari kalangan umum dan lansia. Di mana, panitia menyediakan vaksin jenis Sinovac.

"Saya hari ini ikut vaksin dosis kedua. Lega akhirnya bisa divaksin secara lengkap. Sempat nunggu kapan lagi ada vaksin kedua, ternyata ada pengumuman dari desa ini," ujar Winarti, 45, salah satu peserta vaksinasi asal Desa Ngronggot.

Selain di Desa Betet, Binda Jatim juga menggelar vaksinasi di Ponpes Krempyang yang diikuti oleh sekitar 160 peserta, dan di MIN Kampungbaru yang diikuti oleh 60 peserta siswa-siswi madrasah setempat.

"Kami mengapresiasi upaya BIN Jatim dan pihak-pihak terkait dalam percepatan vaksinasi di lingkungan kami," ujar Saiful Muda'i pimpinan madrasah di Ponpes Krempyang.
Ia juga berharap, meskipun sudah menjalani vaksinasi, penerapan protokol kesehatan (prokes) tetap wajib diterapkan dalam beraktivitas sehari-hari.

Panji LS/Rif
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System