Bawaslu Nganjuk Bekali Peningkatan Kapasitas PKD 20 Kecamatan

Peningkatan Kapasitas PPKD se-Kabupaten Nganjuk digelar di Hotel Front One pada Sabtu (25/2/2023)
Ahad 26 Februari 2023

matakamera, Nganjuk - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Nganjuk menggelar pembekalan Peningkatas Kapasitas Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa (PKD) dari 20 kecamatan se-Kabupaten Nganjuk, Sabtu (25/2/2023), di Ballroom Hotel Front One Nganjuk.

Hadir pada kegiatan tersebut jajaran Kordiv Penanganan Pelanggaran Pemilu Bawaslu Jatim M. Ikhwanudin Alfianto, Jajaran Komisioner Bawaslu Nganjuk, Komisioner KPU Nganjuk Yudha Harnanto, hingga panwascam dan PPK se-Kabupaten Nganjuk.

Pembekalan sehari tersebut dibagi dalam dua gelombang. Di mana, gelombang pertama dilaksanakan pada pagi hingga siang, yang diikuti PKD dari 10 kecamatan zona timur Kabupaten Nganjuk. Berikutnya, di sesi kedua siang sampai sore, diikuti PKD dari 10 kecamatan zona barat Kabupaten Nganjuk.

Kordiv SDM dan Diklat Bawaslu Nganjuk Abdul Syukur Junaidi mengatakan, kegiatan peningkatan kapasitas ini bertujuan agar PKD lebih mengetahui tugas pokok dan fungsi masing-masing.

"Sehingga, dalam menjalankan tugas bisa lebih bersemangat dan paham rambu-rambu yang harus dilakukan dalam tiap tahapan pemilu," terang Syukur.

Lebih lanjut Syukur berharap, agar PKD sungguh-sungguh menyerap informasi yang disampaikan pemateri dan menjalankan tugas pokok dan fungsi secara profesional.

Salah satu materi yang disampaikan kepada PKD, lanjut Syukur, yakni terkait pentingnya pengawasan partisipatif. Tujuannya agar tercipta kerjasama dan kesadaran masyarakat dalam mengawasi pemilu secara bersama-sama untuk pemilu berkualitas.

"PKD harus mengetahui rambu-rambu dalam menjalankan pengawasan, menjunjung tinggi profesionalitas dan kredibel. Komunikasi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuda, terkait pengawasan harus selalu dijalin. Kita berharap tahapan pemilu kita lalui dengan tertib sehingga pemilu berjalan dengan baik," pungkas Syukur.

Rif/Nji
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System