HUT ke-72 Persaja, Kejari Nganjuk Gelar Tumpengan hingga Baksos

Kajari Nganjuk Alamsyah saat memberikan potongan tumpeng HUT ke-72 Persaja kepada salah satu pegawainya, Senin (8/5/2023)
Senin 8 Mei 2023

matakamera, Nganjuk - Kejaksaan Negeri (Kejari) Nganjuk menggelar peringatan HUT ke-72 Persatuan Jaksa Indonesia (Persaja) tahun 2023, Senin (8/5/2023). Peringatannya diisi dengan upacara, pemotongan nasi tumpeng hingga kegiatan bakti sosial (baksos).

Kepala Kejari Nganjuk Alamsyah mengatakan,
HUT ke-72 Persaja diperingati secara serentak dengan melaksanakan upacara bendera. Di mana, berdasarkan hasil Musyawarah Nasional Luar Biasa tanggal 20 Juni 2022, telah ditetapkan tanggal 6 Mei 1951 sebagai hari lahir Persaja.

"Di beberapa daerah serempak melaksanakan upacara bendera, termasuk di Kejari Nganjuk," ujar Alamsyah, selaku inspektur upacara. Kegiatan tersebut juga diikuti seluruh staf dan karyawan di lingkup Kejari Nganjuk.

Alamsyah mengatakan, hari jadi ke-73 Persaja ini mengambil tema "Sinergi dan Kolaborasi demi Kemajuan Negeri". Institusi kejaksaan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada keluarga besar Persaja, yang telah bekerja keras dan tidak kenal lelah.

Kerja dengan penuh integritas dan berdedikasi tinggi, dalam menjalankan tugas dan fungsinya secara maksimal. Bahkan dengan menorehkan prestasi sebagai bentuk pengabdian, kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

“Persaja jadilah fasilitator dan menjadi abdi hukum yang profesional, dan terapkan pola kehidupan yang sederhana agar terhindar dari bentuk perbuatan tercela," kata Alamsyah.

Lebih lanjut menurut Alamsyah, ada berbagai tantangan dan hambatan dalam setiap melaksanakan tugas telah dihadapi bersama. Hal tersebut tidak menjadi alasan untuk menyerah. Ini akan semakin membentuk karakter profesi jaksa menjadi lebih kuat.

Selain tugas sehari-hari, lanjutnya, seorang jaksa tetap dituntut harus mampu mengatasi berbagai persoalan lain. Termasuk potensi permasalahan yang muncul demi tegaknya supremasi hukum yang berkeadilan.

"Saya minta jaksa harus mampu membina hubungan yang baik dengan sesama jaksa dan tata usaha. Jadikanlah semuanya sebagai partner kawan seiring, dalam pelaksanaan tanggung jawab dan tugas yang ada dengan penuh kebersamaan," ungkap Alamsyah.

Usai upacara kegiatan dilanjutkan tasyakuran yang ditandai dengan pemotongan tumpeng, bertempat di Empokan Kejaksaan Negeri Nganjuk. Sebagai bentuk rasa syukur di Hari Jadi Persaja, juga melaksanakan baksos di Panti Asuhan Aisyiyah, Jalan Veteran 6B, Mangundikaran, Kecamatan/Kabupaten Nganjuk, yakni dengan membagikan paket sembako kepada para santri atau anak asuh.

Rif/Nji
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System